Pages

REKAYASA PERANGKAT LUNAK PERTEMUAN 8 & 9

JAMINAN KUALITAS PERANGKAT LUNAK

Jaminan kualitas perangkat lunak (Software Quality Assurance (SQA) adalah : Aktivitas pelindung proses yang diaplikasikan pada seluruh proses perangkat lunak.

SQA (Software Quality Assurance) meliputi :
1. Pendekatan manajemen kualitas,
2. Teknologi rekayasa perangkat lunak yang efektif (metode dan piranti),
3. Kajian teknik formal yang diaplikasikan pada keseluruhan proses perangkat lunak.
4. Strategi pengujian multilateral; (deret bertingkat),
5. Kontrol dokumentasi perangkat lunak dan perubahan yang dibuat untuknya,
6. Prosedur untuk menjamin kesesuaian dengan strandar pengembangan perangkat lunak (bila dapat diaplikasikan),
7. Mekanisme pengukuran dan pelaporan

KONSEP KUALITAS
Kualitas :American Heritage Dictionary mendefinisikan kata kualitas sebagai “sebuah karakteristik atau atribut dari sesuatu”, sebagai atribut dari sesuatu, kualitas mengacu pada katakteristik yang dapat diukur sesuatu yang dapat kita bandingkan dengan standar yang sudah diketahui, seperti panjang, warna, sifat kelistrikan, kelunakan dan sebagainya.

• Perangkat lunak sebagian besar merupakan; entitas intelektual, lebih menantang untuk dikarakteristikan daripada objek fisik.
• Kualitas desain – mengacu pada karakteristik yang ditentukan oleh desainer terhadap item tertentu.
• Kualitas konfirmasi adalah tingkat dimana spesifikasi desain terus diikuti selama pembuatan.
• Semakin tinggi tingkat konfirmasi, semakin tinggi tingkat kualitas konfirmasi

KUALITAS KONTROL
• Kontrol kualitas merupakan serangkaian pemeriksaan, kajian dan pengujian yang digunakan pada keseluruhan siklus pengembangan untuk memastikan bahwa setiap produk memenuhi persyaratan yang ditetapkan.
• Mencakup loop (kalang) umpan balik proses yang menciptakan produk kerja.

Jaminan Kualitas
Jaminan kualitas terdiri atas fungsi auditing dan pelaporan manajemen.
• Tujuan jaminan kualitas adalah untuk memberikan data yang diperlukan oleh manajemen untuk menginformasikan masalah kualitas, produk, sehingga dapat memberikan kepastian dan konfidensi bahwa kualitas produk dapat memenuhi sasaran.

Biaya Kualitas
Biaya kualitas menyangkut semua biaya yang diadakan untuk mengejar kualitas atau untuk menampilkan kualitas yang berhubungan dengan aktivitas.
– Biaya kualitas dapat dibagi kedalam biaya-biaya yang dihubungkan dengan pencegahan, penilaian dan kegagalan

– Biaya pencegahan meliputi :
• Perencanaan kualitas
• Kajian teknis formal
• Perlengkapan pengujian
• Pelatihan

– Biaya penilaian meliputi :
• Biaya penilaian meliputi :
a).Inspeksi in-proses dan interproses
b).Pemeliharaan dan kalibrasi peralatan
c).Pengujian

– Biaya kegagalan meliputi :
a). Pengerjaan kembalian
b). Perbaikan
c). Analisis mode kegagalan

– Biaya kegagalan eksternal meliputi :
a). Resolusi keluhan
b). Penggantian dan pengembalian produk
c). Dukungan help line
d). Kerja jaminan

JAMINAN KUALITAS PERANGKAT LUNAK
Kualitas perangkat lunak diidentifikasikan sebagai : Konfirmasi terhadap kebutuhan fungsional dan kinerja yang dinyatakan secara eksplisit, standar perkembangan yang didokumentasikan secara eksplisit dan karakteristik implisit yang diharapkan bagi semua perangkat lunak yang dikembangkan secara professional.

• Masalah-masalah latar belakang
1).Jaminan kualitas merupakan aktivitas mendasar bagi banyak bisnis yang
menghasilkan produk yang akan digunakan oleh orang lain.
2).Jaminan kualitas perangkat lunak merupakan “pola tindakan yang sistematik dan
terencana” yang dibutuhkan untuk jaminan kualitas-kualitas perangkat lunak
3).Implikasi adalah banyak pilihan yang teknisi perangkat lunak, manajer proyek,
pelanggan,penjual dan individu yang bekerja dalam sebuah kelompok (SQA)
• Aktivitas jaminan kualitas dilakukan oleh tim rekayasa perangkat lunak dan kelompok SQA diatur oleh rencana, antara lain :
1).Evaluasi yang dilakukan
2).Audit dan kajian yang dilakukan
3).Standar yang dapat diaplikasikan pada proyek
4).Prosedur untuk pelaporan dan penulusuran kesalahan
5).Dokumen yang dihasilkan oleh kelompok SQA
6).Jumlah umpan balik yang diberikan pada tim proyek perangkat lunak.

Kelompok SQA
• Proses supaya sesuai dengan kebijakan organisasional, standar perangkat lunak internal, standar baku eksternal (misalnya :ISO 9001), dan bagian rencana perangkat lunak yang lain.

KAJIAN PERANGKAT LUNAK
• Kajian perangkat lunak adalah suatu “filter” bagi proses rekayasa perangkat lunak yaitu kajian yang diterapkan pada berbagai titik selama pengembangan perangkat lunak dan berfungsi untuk mencari kesalahan yang kemudian akan dihilangkan.

Pengaruh Biaya Cacat Terhadap Perangkat Lunak
a).IEEE Standar Distioning of Electrical and Electronics Terms (IEEE Standar 100 –
1992) mendefinisikan cacat sebagai “suatu anomaly produk”.
b).Definisi untuk kesalahan dalam konteks dapat ditemukan dalam IEEE Standard
610.12 – 1990.
c).Cacat (defect) dan kesalahan (fault) adalah sinonim

Penguatan dan Penghilangan Cacat
• Model penguatan cacat – dapat digunakan untuk menggambarkan pemunculan dan pendeteksian kesalahan selama desain awal, desain detail dan langkah pengkodean proses rekayasa perangkat lunak.

KAJIAN TEKNIK FORMAL
• Kajian Teknik Formal (FTR) adalah : aktivitas jaminan kualitas perangkat lunak yang
dilakukan oleh rekayasa perangkat lunak.
• Kajian Teknik Formal ini meliputi :
a).pertemuan kajian
b).pelaporan kajian dan penyimpanan rekaman
c).pedoman kajian
• Pedoman Kajian meliputi :
a).Kajian produk bukan prosedur
b).Meletakkan agenda dan menjaganya
c).Membatasi perdebatan dan bantahan
d).Menetapkan area masalah
e).Mengambil catatan tertulis
f).Membatasi jumlah peserta dan mewajibkan persiapan awal
g).Mengembangkan daftar bagi masing-masing produk kerja yang akan dikaji
h).Mengalokasikan sumber-sumber daya jadwal waktu untuk FTR
h).Melakukan pelatihan bagi semua pengkaji
i).Mengkaji kajian awal anda

STANDAR KUALITAS ISO 9000
– Sistem jaminan kualitas – dapat didefiniskan sebagai struktur tanggungjawab, prosedur, proses dan sumbersumber daya organisasi untuk implementasi manajemen kualitas.
– Pendekatan ISO terhadap system jaminan kualitas
• Mode jaminan kualitas ISO 9000 memperlakukan perusahaan sebagai jaringan proses yang saling berhubungan (interkoneksi)
– Standar ISO 9001
• ISO 9001 adalah standar jaminan kualitas yang berlaku untuk rekayasa perangkat lunak.
– Ada 20 (dua puluh) syarat yang digambarkan oleh ISO 9001, menekankan topik-topik berikut :
1).Tanggung jawab manajemen
2).Kajian kontrak
3).Kajian desain
4).Kontrol desain
5).Kontrol data dan dokumen
6).Pembelian
7).Kontrol terhadap produk yang disuplai oleh pelanggan
8).Identifikasi dan kemampuan penelusuran produk
9).Kontrol proses
10).Pemeriksaan dan pengujian
11).Kontrol pemeriksaan, pengukuran dan perlengkapan pengujian
12).Pemeriksaan dan status pengujian
13).Kontrol ketidak sesuaian produk
14).Tindakan preventif produk
15).Penanganan, penyimpanan, pengepakan, preservasi, dan penyampaian
16).Kontrol terhadap catatan kualitas
17).Audit kualitas internal
18).Pelatihan
19).Pelayanan
20).Teknik statistik

sumber: Verdy Yasin

3 komentar:

  1. Selamat belajar ya..
    replay coment nya belum bisa juga ya :(

    BalasHapus
  2. all: cecep semangat wkwkwkwk

    @persada: iy nih replay comment'y blm berhasil jg di coba2 xixixix

    BalasHapus

~(‾▿‾~) Pengunjung Blog yang baik akan selalu meninggalkan Jejaknya (~‾▿‾)~